Lingkar Pos
News

Kantor KONI Aceh Jaya Dikunjungi Pj Dr. A Murtala M.Si

Foto: Pj. Bupati Aceh Jaya, Dr. A. Murtala, M.Si, silaturahmi dengan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Aceh Jaya di Kantor KONI Aceh Jaya

Calang | lingkarpos.com – Penjabat (Pj.) Bupati Aceh Jaya, Dr. A. Murtala, M.Si, silaturahmi dengan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Aceh Jaya di Kantor KONI Aceh Jaya, Senin (15/01/2024).

Turut dihadiri oleh Ketua KONI muslim HS, S.AB., Muslim Arais, SE., MM, Wakil Ketua 1 DPRK Aceh Jaya, Irwanto NP, Tokoh Agama, dan para pengurus KONI Aceh Jaya.

Kegiatan ini bertujuan untuk membangun komunikasi dan sinergitas antara Pemerintah Kabupaten Aceh Jaya dengan KONI Aceh Jaya dalam rangka meningkatkan prestasi olahraga di Kabupaten Aceh Jaya.

Dalam kunjungannya, Pj. Bupati Aceh Jaya dan KONI membahas berbagai hal terkait dengan tugas dan tanggung jawab KONI Aceh Jaya ke depan. Salah satu hal yang menjadi perhatian utama adalah persiapan Aceh Jaya sebagai tuan rumah Pekan Olahraga Aceh (PORA) 2026.

Dalam kesempatan tersebut, Pj. Bupati Aceh Jaya menyampaikan apresiasi kepada KONI Aceh Jaya atas berbagai prestasi yang telah diraih oleh atlet-atlet Aceh Jaya di berbagai event olahraga, baik di tingkat provinsi maupun Nasional.

“Saya berharap agar KONI Aceh Jaya dapat terus meningkatkan prestasi olahraga di Kabupaten Aceh Jaya,” kata Dr. Murtala.

Pj Bupati Aceh Jaya juga menyampaikan bahwa Kabupaten Aceh Jaya akan menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Aceh (PORA) tahun 2026. Oleh karena itu, Dr. Murtala meminta kepada KONI Aceh Jaya untuk mempersiapkan diri dengan sebaik-baiknya agar dapat menjadi tuan rumah yang sukses.

Dr. Murtala juga mengajak seluruh komponen masyarakat di Aceh Jaya untuk turut mendukung persiapan PORA 2026. “Mari kita bersama-sama bersinergi untuk mewujudkan PORA 2026 yang sukses dan meriah,” kata Dr. Murtala.

Ketua KONI menyambut baik kunjungan Pj. Bupati Aceh Jaya. Ia menyampaikan bahwa kehadiran Pj. Bupati Aceh Jaya. “Terima Kasih kepada Pj. Bupati Aceh Jaya yang telah meluangkan waktunya untuk bersilaturahmi ke KONI Aceh Jaya” Ucapnya.

“Saya berharap dengan adanya kehadiran beliau, nantinya dapat mendongkrak persiapan Aceh Jaya sebagai tuan rumah PORA 2026.” Tutupnya []

Related posts

Ganti Rugi Lahan Waduk Keureuto Dititipkan Ke Pengadilan

admin

BPMA dan Pertamina tandatangani Perjanjian Penunjukan Penjual MMKBN di Wilayah Aceh

admin

Rakor Menghadapi Idul Fitri, Kapolres Lhokseumawe Paparkan Renpam Operasi Ketupat Seulawah 2024

Redaksi

Leave a Comment