Lingkar Pos
DaerahOlahragaPendidikan

Transformasi Etos Kerja, Perumda Tirta Pase Gelar Pelatihan di Burni Telong

Takengon | lingkarpos.com – Perumda Tirta Pase mengupgrade kapasitas karyawan dan karyawatinya demi meningkatkan kinerja dengan menggelar pelatihan indor dan outdor di shelter satu Burni telong dengan ketinggian 1.500 mdp dengan tema TRANSFORMASI ETOS KERJA. minggu (29/10/2023).

Kegiatan pelatihan digelar dari tanggal 28 – 29 Oktober 2023 diikuti 50 peserta dengan menggandeng Lembaga Tanda Seru Indonesia yang sudah berpengalaman dalam melaksanakan training indor dan outdor.

Pelatihan Capacity Building dibuka oleh Direktur Utama perumda Tirta pase, Imran.ST, dalam arahannya Imran menekankan pentingnya Profesionalisme karyawan sebagai pelayan masyarakat, karena tanpa kapasitas yang memadai maka sulit tercapai pelayanan prima sebagaimana motto Perusahaan.

Foto: Karyawan Perumda Tirta Pase mengikuti Pelatihan di Burni Telong

Disamping itu Imran ST mengingatkan pentingnya kerjasama team work sehingga proses pelayanan bisa efektif.

Kegiatan tersebut, peserta pun sangat antusias dan atraktif dalam mengikuti setiap sesi pelatihan yang dilaksanakan Lembaga Tanda Seru Indonesia

Semenjak dilantik pada 2 Mei 2023, Direksi Perumda Tirta Pase terus memacu kinerja perusahaan dengan melakukan perubahan yang signifikan demi meningkatkan kebutuhan masyarakat akan air.

Pada sesi penutupan Acara pelatihan 29 Oktober ditutup oleh direktur Umum, T. Hidayatuddin SE. []

Related posts

Mengapa Pj Bupati Aceh Utara Jarang di Daerah, ini Jawabannya

Redaksi

Deny Kurniawan Resmi dilantik dan disumpah Sebagai Ketua MPM-UGP

admin

Pemkab Aceh Utara Apresiasi Prestasi Kafilah MTQ Aceh ke-36 di Simeulu

Redaksi

Leave a Comment