Pj Bupati Aceh Utara Hadirkan Konsultan MUJ, Hingga Akhir Tahun 2022 Aceh Utara Belum Terima PI dari PGE

Lhokseumawe – Penjabat Bupati Aceh Utara, Azwardi hadirkan Konsultan PT Migas Utama Jabar (MUJ) yang mengurusi Participating Interest 10% untuk diwilayah kerja block B, melalui anak Perusahaan PT Pasee Energi yakni PT Pase Energi NSB yang akan segera mengelola PI.

Dalam rapat yang digelar di pendopo Bupati Aceh Utara pada Kamis, 26 Januari 2023 terungkap berdasarkan Peraturan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Nomor 37 Tahun 2016 dan Kepmen ESDM Nomor 223 Tahun 2022 aceh utara seharus sudah menerima Participating Interest (PI) 10 Persen yakni pada Mai 2021.

Baca; https://lingkarpos.com/2022/12/ketua-komisi-iii-hentikan-eksploitasi-sebelum-pi-10-persen-dipenuhi-oleh-pge.html

Turut dihadiri Sekda Dr A Murtala, MSi, Ketua DPRK Arafat Ali, SE, Komisi III DPRK, Asisisten II, Risawan Bantar, Dirut PT Pasee Energi (PE),Azman Hasballah, serta Dirut PT Pase Energi NSB, Zulhadi.

Baca; https://lingkarpos.com/2022/12/lambat-terkait-pi-ketua-komisi-iii-mensinyalir-banyak-kepentingan.html

Dalam pertemuan tersebut juga dibahas tentang rencana akan adanya rapat lanjutan dengan menghadirkan institusi Badan Pengelola Migas Aceh (BPMA) untuk mempercepat proses PI 10 persen.

“Saya ingin agar proses ini dapat selesai dalam waktu yang tidak terlalu lama,” tegas Pj Bupati  Azwardi. Pihaknya bertekad untuk memperjelas perolehan PI untuk Aceh Utara yang nantinya akan menjadi salah satu sumber PAD bagi daerah in. (*)

 

Related posts

Pj Bupati Aceh Jaya Hadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad S.A.W Tahun 1446 H

Plh Sekda Aceh Sidak Penyedia Katering, Ingatkan Bidang Konsumsi PON XXI Percepat Distribusi

Pemko Lhokseumawe Bebas Denda PBB-P2 Kepada Masyarakat