Kapolres Lhokseumawe Bersilaturahmi dengan Bupati Aceh Utara

Lhokseumawe – Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto, SIK melakukan silaturahmi dengan Bupati Aceh Utara, H Muhammad Thaib di Pendopo Bupati Aceh Utara, Jumat (8/7/2022) pagi.

Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto, SIK melalui Kasi Humas, Salman Alfarisi, SH MM mengatakan, kegiatan tersebut dalam rangka untuk mempererat hubungan dan sinergitas antara Polres Lhokseumawe dengan Pemkab Aceh Utara ke depan.
Lanjutnya, dalam pertemuan tersebut Kapolres Lhokseumawe mengatakan siap mendukung dan mensukseskan program pembangunan di Kabupaten Aceh Utara yang masuk dalam wilayah hukum Polres Lhokseumawe. 
“Silaturahmi ini selain sebagai ajang perkenalan antara AKBP Henki Ismanto, SIK sebagai Kapolres Lhokseumawe yang baru dengan Bupati Aceh Utara juga untuk meningkatkan sinergitas dalam rangka menyukseskan pembangunan daerah serta mewujudkan Kamtibmas yang kondusif,” ujarnya. (*) 

Related posts

Sekda Aceh Utara Klarifikasi Isu Tertundanya Pembayaran TPP ASN/PPPK

Bupati Ayahwa Bersama Tgk Meulaboh, Kunjungi Korban Kebakaran di Meunasah Sagoe

Gubernur dan Wakil Gubernur Aceh Shalat Idul Fitri di Masjid Raya Baiturrahman Banda Aceh