Kasat Lantas Polres Lhokseumawe Imbau Pelajar Tidak Gunakan Knalpot Brong

LHOKSEUMAWE – Sat Lantas Polres Lhokseumawe menghimbau kepada pelajar khususnya siswa Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN ) 1 Lhokseumawe agar tidak menggunakan knalpot non standar (brong) pada kendaraannya.
Hal itu disampaikan Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto SIK MH melalui Kasat Lantas, AKP Vifa Febriana Sari SH SIK MH saat menjadi pembina apel di sekolah tersebut, Senin (7/3/2022) pagi. 
Kehadiran personel Polres Lhokseumawe di SMAN 1 Lhokseumawe ini merupakan dalam rangka Operasi Keselamatan Seulawah 2022 dan program Polisi “Saweu Sikula”. Apel tersebut diikuti oleh seluruh siswa – siswi serta dewan guru.
“Dalam kegiatan ini, kami memberi edukasi kepada siswa SMA 1 supaya tertib berlalu lintas, tidak menggunakan knalpot brong atau knalpot tidak sesuai dengan pabrikan,” ujarnya.
Selain itu, kata Kasat, pada apel tersebut juga dijelaskan tentang program Vaksinasi Nasional dan upaya mencegah atau mengantisipasi lonjakan Omicron di wilayah hukum Polres Lhokseumawe.
Harapannya, lanjut Kasat, dengan kegiatan tersebut para siswa dapat menambah pengetahuan tentang bagaimana menciptakan suasananya aman dan nyaman dalam berlalu lintas. Sehingga, tidak membahayakan diri sendiri dan pengendara yang lain.

Related posts

Beri Perhatian 2 Korban Penyiraman Air Baterai, Sekdako Kunjungi RSUCM

Sprit Maulid Nabi Muhammad SAW, PLN UP3 Lhokseumawe Berbagi Kebahagian di HLN ke 79

Pj Gubernur Safrizal Dampingi Presiden Jokowi Resmikan 25 Ruas Jalan dan Jembatan di Aceh bernilai Miliaran