ACEH JAYA | Pj. Bupati Aceh Jaya, Dr. A. Murtala, M.Si., melepas kontingen atlet Kabupaten Aceh Jaya yang akan bertanding pada ajang Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Aceh XVII di Aceh Timur pada tanggal 6 – 13 Juli 2024. Acara pelepasan ini dilaksanakan di Pendopo Bupati Aceh Jaya, Senin (01/07/2024).
Pada pelepasan tersebut turut dihadiri oleh Sekretaris Daerah Aceh Jaya, Kepala Kejaksaan Negeri Aceh Jaya, Plt.Asisten I Setdakab Aceh Jaya, Kepala Disparekrafpora Aceh Jaya, Perwakilan Kodim 0114/Aceh Jaya, Ketua KONI Aceh Jaya, dan unsur terkait lainnya.
Dalam sambutannya, Pj. Bupati Aceh Jaya menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh pelatih dan pembina cabang olahraga yang telah mempersiapkan atlet-atlet pelajar terbaik untuk mengikuti ajang POPDA Aceh XVII 2024 di Aceh Timur.
“Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) adalah ajang yang sangat penting bagi para pelajar untuk mengasah bakat dan kemampuan di bidang olahraga,” ujar Pj. Bupati Aceh Jaya.
Lebih lanjut, Pj. Bupati Aceh Jaya berpesan kepada para atlet untuk menunjukkan sikap sportif, disiplin, dan semangat juang yang tinggi dalam setiap pertandingan. “Kalian adalah duta olahraga yang membawa nama baik Kabupaten Aceh Jaya,” tegasnya.
Pj. Bupati Aceh Jaya juga mengajak seluruh masyarakat Aceh Jaya untuk memberikan doa dan dukungan kepada para atlet.
“Mari kita bersama-sama memberikan doa dan dukungan kepada para atlet kita. Semoga mereka diberikan kekuatan, kesehatan, dan semangat untuk berjuang dalam Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Aceh XVII Tahun 2024. Saya percaya, dengan usaha dan doa, para atlet kita akan mampu meraih hasil yang terbaik,” ungkapnya.
Pada kesempatan tersebut, Kepala Dinas Pariwisata, Ekonomi Kreatif, Kepemudaan dan Olahraga Aceh Jaya, Drs. Fahmi, menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Aceh Jaya melalui Dinas Pariwisata, Ekonomi Kreatif, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Aceh Jaya pada Kegiatan Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Aceh XVII Tahun ini mengirimkan 93 Peserta yang akan mengikuti 8 Cabang Olahraga dari 16 Cabor yang diperlombakan.
Adapun kontingen Aceh Jaya terdiri dari:
– Atlet Bulu Tangkis (8 Orang)
– Atlet Karate (8 Orang)
– Atlet Pencak Silat (8 Orang)
– Atlet Taekwondo (8 Orang)
– Atlet Atletik (8 Orang)
– Atlet Tarung Derajat (3 Orang)
– Atlet Panahan (4 Orang)
– Atlet Sepak Bola (17 Orang)
– Pelatih: 14 Orang
– Official: 7 Orang
– Pimpinan Kontingen: 1 Orang
– Dokter/Tenaga Medis: 4 Orang
– Supir: 3 Orang
Drs. Fahmi juga meminta doa restu dan dukungan kepada Pemerintah dan seluruh masyarakat Aceh Jaya agar para Atlet dan seluruh Kontingen Aceh Jaya dalam keadaan sehat wal afiat selama mengikuti Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA).
“Semoga Atlet dapat berprestasi dalam arena pertandingan hingga kembali ke Aceh Jaya dengan membawa hasil yang maksimal,” harapnya.[]