Puluhan Pemuda Lingkungan PT PIM di Latih Safety Man dan Kebencanaan

Lhoksukon – Puluhan Pemuda lingkungan PT Pupuk Iskandar Muda (PIM) dilatih dalam Safety dan dalam menghadapi kebencanaan, ini merupakan bentuk tanggung jawab perusahaan dalam memberi edukasi kepada warga lingkungan.

Kegiatan tersebut  berlangsung di geudong Diklat PT PIM, pada hari jum’at dan sabtu (2-3 September 2022) acara tersebut dibuka langsung oleh Vice President PKBL & Humas PT PIM Zulhadi, didampingi AVP Humas Dedi Ikhsan dan sejumlah Staf yang berhadir.
Vice President PKBL & Humas PT PIM Zulhadi mengatakan, pelatihan yang diikuti oleh 25 pemuda yang ada di Lingkungan Perusahaan tersebut bertujuan untuk memberikan edukasi dan Training Basic Safety serta pencegahan kecelakaan kerja bagi para peserta.
“Kita harapkan dengan adanya pelatihan Safety Man ini dapat bermanfaat bagi para peserta, sehingga Ilmu yang didapatkan disini untuk dapat jadikan sebagai bekal untuk diterapkan didunia kerja nantinya”, ujar Zulhadi.
Para peserta kami harapkan agar dapat bersungguh-sungguh dalam mengikuti pelatihan tersebut, sehingga dapat memahami tentang materi yang disampaikan oleh pemateri. Selain ilmu tentang Safety Man nantinya para peserta juga akan mendapatkan Sertifikat dari Perusahaan.
Dalam kegiatan acara tersebut PT PIM juga menghadirkan dua pemateri, yakni Kepala Bidang Kebencanaan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Utara Ns.Mulyadi S.Kep. Mbs, dan Tenaga Ahli K3 Viveriko.
Pada hari pertama, para peserta mengikuti pelatihan tentang Edukasi kebencanaan dan cara menanggulangi bencana. Sedangkan hari kedua mereka diajarkan tentang teknik penanggulangan keadaan darurat, dimana para peserta juga diajak untuk mempraktekkan penggunaan Alat Pemadam Api Ringan (APAR) serta Praktek Fire Fighting & Breathing Apparatus, yang berlangsung kurang lebih selama empat jam. (*)

Related posts

Reses Perdana Waled Landing, Serap Aspirasi Masyarakat Hingga ke Pedalaman Aceh Utara

Disporapar Aceh Utara Gelar Turnamen Bola Voli Antar Pelajar, Perebutkan Piala Bupati Cup dan Hadiah Rp 44 Juta

Biarlah Bupati Definitif Yang Pilih Hasil JPT Pratama, DPRK Aceh Utara: Biar Singkron Visi dan Misi